Rabu, 24 November 2010

Makna Penting Sosial Media

Sempat membaca tiga buah berita di situs http://us.detikinet.com/read/ , ketiga berita itu membahas tentang Sosial Media. Memang sudah lama marak pemberitaan mengenai sosial media. Dari yang awalnya cuma sebagai tempat gaul hingga bisa mempengaruhi pemberitaan di media-media masa konvensional. Hingga artis-artis dan perusahaan pun berlomba-lomba untuk dapat eksis di dunia maya.


Situs detikinet melansir berita yang berjudul : Perusahaan Wajib Punya 'Tangan' di Media Sosial! . Dalam tulisan  ini dikatakan bahwa perusahaan wajib memiliki account di sosial media, gunanya untuk dapat berhubungan dengan berbagai pihak.
Jadi menurut saya disini perusahaan perlu menjalin komunikasi dengan masyarakat melalui sosial media. Perusahaan selalu mencari dimana masyarakat berkumpul & kemudian berusaha mengajak mereka berdialog untuk menyampaikan apa yang ada di pikiran perusahaan kepada masyarakat, juga untuk menyerap/mendengarkan apa yang ada di pikiran masyarakat.


Menurut saya justru lebih banyak individu didalam perusahaan yang lebih duluan menggunakan sosial media, mereka ini bisa juga dimanfaatkan untuk membawa nama perusahaan & mengkomunikasikan berbagai hal yang berkaitan dengan perusahaan kepada komunitas nya. Yang menjadi pertanyaan dalam melibatkan sosial media untuk salah satu alat Humas, adalah apakah para staff di bagian humas telah memiliki skill yang cukup untuk melakukan komunikasi yang berkaitan dengan perusahaan mereka?


Kalau yang menyangkut dengan pembajakan nama perusahaan atau nama seorang tokoh publik di sosial media. Maka hal ini bisa dicegah dengan aktifnya para karyawan perusahaan itu atau si tokoh publik itu dalam berkomunikasi dengan komunitasnya. Semakin mereka aktif & berkomunikasi setiap hari, maka aksi penyebaran isu yang tidak benar, yang dilakukan oleh pihak luar dapat ditangkal.


Dalam berperan di sosial media, dikatakan bahwa personil didalam perusahaan haruslah berkomitmen penuh, hal ini tercermin dalam tulisan yang berjudul Brand Yang Turun ke Social Media Harus Berkomitmen Penuh .  Kalau untuk urusan yang ini sepertinya Blackberry bisa memenuhi kebutuhan tersebut. Karena personil perusahaan dituntut untuk bisa online 24 jam sehari, setahun penuh.


Memang sangat diperlukan untuk bisa online 24 jam sehari, karena biasanya konsumen atau masyarakat yang memiliki kaitan dengan perusahaan, online nya tidak pasti waktunya. Oleh karena itu pada zaman sekarang bukan hanya telepon yang harus aktif selama 24 jam, namun internet yang ada di personil perusahaan pun harus aktif selama 24 jam.


Dalam tulisan yang berjudul Tak 'Dosa' Kok Punya Nama Mirip Artis di Twitter  , dikatakan bahwa ada nama selebritis yang telah dimiliki oleh seorang pengguna layanan sosial media, sehingga ketika selebritis itu hendak memakai namanya di sosial media yang sama menjadi tidak bisa & hal ini menimbulkan protes dari si selebritis. Nah ini lah yang perlu diperhatikan oleh semua orang, diharapkan mereka aktif di sosial media, sehingga jika suatu saat mereka menjadi selebritik atau tokoh publik, maka mereka telah memiliki account guna menyebarluaskan pikiran & pendapat mereka ke masyarakat.


Menurut saya sih buat selebritis/tokoh publik yang namanya telah dipakai oleh orang lain, tidak perlu mempermasalahkannya. Kan mereka bisa menggunakan nama lain. Dan kemudian mempromosikan kepada masyarakat bahwa account itu adalah miliknya. Menurut saya di dunia maya, yang penting adalah bagaimana kita mengelola account yang kita miliki.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Memberikan Komentar