Sabtu, 04 Desember 2010

Google Maps For Mobile Kalahkan Foursquare

Google Maps For Mobile sepertinya akan mengalahkan fitur-fitur yang terdapat pada Foursquare. Kekalahan foursquare ini sepertinya terutama pada masalah akurasi lokasi yang sering ditampilkannya pada Google Maps yang ada di halaman situsnya. Sementara Google Maps dengan menggandeng layanan Google Buzz, ternyata mampu memberikan keakuratan lokasi yang lebih tinggi dalam menampilkan lokasi tempat sebuah posting di upload.


Google Buzz yang semula hanya tampak seperti ingin meniru Twitter, sepertinya akan menyajikan sesuatu yang unik ketika bisa berkolaborasi dengan Google Maps. Sebenarnya Google Buzz pun dapat dimanfaatkan untuk check in di tempat-tempat yang kita inginkan. Memang tidak ada venue atau badge untuk lokasi check in, namun  kita bisa mengirimkan nama tempat itu melalui google buzz, sehingga orang yang melihatnya di Google Maps akan tau apa nama tempat itu.


Jumlah orang yg mengirimkan posting dari 1 tempat pun akan bisa dipantau. Dan yang bagus dari Google Maps adalah Google Maps tidak menampilkan posting per orang dalam peta berukuran kecil. Namun kita bisa melihat seluruh orang yg posting dalam 1 kota, 1  pulau, atau bahkan 1 negara secara sekaligus. Lengkap dengan foto/video nya.


Apalagi dengan kemampuan Google Maps untuk menyerap data dari Twitter & Foursquare maka layanan ini akan semakin kuat terutama di ranah Microbloging. Memang layanan ini harus didukung dengan handphone yg memiliki fitur GPS, semoga saja di tahun-tahun yg akan datang handphone dengan fitur GPS ini akan semakin murah harganya di Indonesia, seperti pada waktu dulu, untuk hp berkeypad QWERTY masih didominasi oleh Blackberry, namun kemudian handphone-handphone buatan China pun sudah mulai menguasai pasar hp QWERTY.


Akan kah produsen hp China juga mampu memproduksi hp dengan fitur GPS, dengan harga jual yg juga murah & akurasi data GPS yg tinggi? Nah kita tunggu strategi produsen hp China dalam memproduksi perangkat GPS yg bisa memasyarakat. Apalagi dengan munculnya kemampuan Google Maps yg dijalanakan diatas Operating System Android maupun OS Blackberry, dimana Google Maps mampu menjadi pemandu arah, pemberitahu lokasi-lokasi penting, dan penampil gambar-gambar Google Street View.


Untuk mampu menjalankan semua fitur itu menurut saya yg wajib handal bukan hanya handset yang ada ditangan pengguna, namun diharapkan pula agar kemampuan jaringan operator telepon selular juga handal dalam mendukung transfer data dari handset-handset itu. Satu lagi layanan Google yang cukup bagus adalah Google Latitude, sepertinya Google Latitude ini akan mengubah peta persaingan sosial media. Karena para pengguna sosial media tidak lagi hanya bisa melihat foto/video dari temannya, tapi juga bisa melihat dimana posisi teman mereka di muka bumi ini secara realtime.


Sehingga hal ini akan semakin memudahkan pertemuan diantara para pengguna sosial media di dunia nyata. Satu lagi layanan Google yang kemungkinan akan menyaingi situs Koprol yaitu Google Hotspot. Di Google Hotspot para pengguna bisa memberikan rating & ulasan mengenai tempat-tempat yg dikunjunginya.


Dengan penyatuan semua layanan & sumber daya yg dimiliki oleh Google, menurut saya dimasa depan Google akan mampu jadi pemain yg kuat di ranah sosial media yg berbasis layanan lokasi, dan Google juga mampu menjadi layanan search engine yg memanfaatkan data geospatial.

Rabu, 01 Desember 2010

Isu Pornografi Kembali Rame

Membaca berita dari situs http://us.detikinet.com/read/ dengan judul Indonesia Blokir Pornografi, AS Kehilangan Banyak Uang . Sepertinya media berita di indonesia selalu rame memberitakan tentang pornografi biasanya setelah muncul sebuah berita yang berbau pornografi, seperti misalnya ada sebuah video porno yang direkam menggunakan handphone, bisa saja pelaku di isi video itu orang yang terkenal atau tidak.

Seperti kembali merebaknya berita tentang pornografi kali ini, adalah dikarenakan pemutaran film berjudul Hantu Tanah Kusir yang dibintangi oleh Miyabi. Jadi trend perkembangan beritanya dimulai dari cerita pembuatan film tersebut yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi di indonesia, sampai ke pengumuman secara resmi mengenai akan diluncurkannya film tersebut di bioskop-bioskop di Indonesia. Juga ada berita mengenai wawancara dengan Miyabi.

Setelah itu mulailah berita yang memuat wawancara dengan sejumlah tokoh penting di Indonesia, yang isi wawancara itu adalah menentang produk pornografi, sampai diberitakan produk-produk IT yang mampu memfilter konten-konten pornografi di internet. Sebenarnya bukan hanya konten pornografi dari luar negeri saja yang perlu dibendung, namun konten pornografi bisa berkembang di Indonesia dikarenakan adanya kebutuhan & keinginan dari dalam negeri. Bahkan ada produk pornografi yang diproduksi di dalam negeri, baik itu yang samar-samar porno maupun yang secara terang-terangan bersifat porno.

Urusan seksualitas memang sangat sulit untuk dibendung atau difilter. Berikut ini contoh berita lainnya mengenai penentangan terhadap pornografi:




Sementara berita-berita diluar negeri telah rame memberitakan mengenai kebocoran data rahasia politik yang diungkap oleh situs Wikileaks, di indonesia, berita yang memberitakan mengenai konten internet dan turut mencantumkan beberapa nama penting, masih saja membahas seputar pornografi.